Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memegang Bet Tenis Meja Dilangkapi Dengan Gambar

Setelah sebelunya maolioka berbagi tentang bagian - bagain dari tenis meja, kali ini MaoliOka ingin berbagi tentang cara memegang bet tenis meja dan supaya mudah dilengkapi dengan gambar.

Sebelumnya sama - sama kita ketahui bawah Permainan tenismeja adalah suatu aktivitas permainan yang menggunakan meja sebagai tempat untuk memantulkan bola. Bola yang dipukul tersebut harus melewati net yang dipasang pada bagian tengah lapangan/meja. Permainan ini berlaku untuk putra maupun putri dengan bentuk tunggal (single) dan ganda (double) dan ganda campuran (mixed double). Permainan tenismeja atau yang lebih dikenal dengan istilah lain yaitu Ping Pong merupakan olahraga unik dan bersifat rekreatif. Oleh karena itu, permainan ini sangat digemari oleh segala usia. Mengingat keunikan permainan tersebut, maka untuk penguasaannya perlu pengamatan, kelincahan, dan reflek yang baik dari setiap pemain. Permainan tenismeja memerlukan keterampilan-keterampilan agar dapat bermain dengan baik. Keterampilan tersebut antara lain adalah pegangan bat dan pukulan.

Pada permainan tenismeja, pegangan bat, terdiri atas: pegangan tangkai pena (penholder grip) dan pegangan jabat tangan (shakehand grip).

A. Pegangan Tangkai Pena (Penholder Grip)

Pegangan tangkai pena digunakan oleh pemain tipe menyerang dan pukulan forehand drive merupakan basis atau satu-satunya selama dalam pertandingan.
Cara melakukannya adalah sebagai beriku :

1) Pegang tangkai bat pada bagian terdekat dengan kepala bat.
2) Tangkai bat berada diantara ibu jari dan jari telunjuk.
3) Tiga jari yang lain berada di belakang menahan kepala bat.

Perhatikan gambar berikut ini

Kesalah - Kesalah Dalam Memegan secara Penholder Grip

K esalahan yang sering terjadi ketika melakukan pegangan tangkai pena dalam tenismeja adalah :

1. Tangan dan jari terlalu kaku, 
2. Tangkai bat tidak berada diantara ibu jari dan jari telunjuk, dan 
3. Tiga jari yang lain tidak menahan kepala bat.


B. Pegangan Jabat Tangan (Shakehand Grip)

Pegangan ini menyerupai orang jabat tangan. Cara melakukannya silahkan perhatikan langkah berikut ini.
1. Pegang bat pada tangkai.
2. Jari telunjuknya boleh lurus atau dibengkokkan.
3. Ketiga jari tangan lainnya melingkar pada bagian tangkai.

Perhatikan gambar berikut ini


Kesalah - Kesalah Dalam Memegan secara Shakehand Grip

Kesalahan yang sering terjadi ketika melakuakn gerak pagangan bat jabat tangan dalam tenismeja adalah 
1. Tangan dan jari terlalu kaku, 
2. Tangkai bat tidak gengam erap oleh tiga jari dan ibu jari, dan 
3. Jari telunjuk kaku.

Demikian tentang cara memegang bet tenis meja dilengkapi dengan gambar semoga bermanfaat.