Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

8 Contoh Augmented Reality dalam Kampanye Promosi Perusahaan Besar di Dunia

Teknologi dari komputer dan smartphone memang tidak pernah berhenti. Bahkan pemakaian keduanya saat ini bukan hanya untuk alat pengolah data saja atau mengirim pesan. Namun teknologi saat ini telah mampu membuka gagasan atau ide baru guna mengubah pandangan tentang cara dalam berkomunikasi. Salah satu gagasan baru yang cukup berkembangan saat ini adalah augmented reality.

 
Pada dasarnya konsep ini adalah gabungan dari objek pada dunia maya dan nyata. Sifatnya cukup interaktif dengan model real time animasi 3D. Contoh augmented reality saat ini bisa Anda temukan dalam berbagai macam bidang seperti kedokteran, militer, desain, robotika, hiburan, pendidikan, design dan beberapa bidang lainnya.

Teknologi augmented reality pada smartphone sudah banyak dipakai pada fitur navigasi misalkan saja aplikasi WikiTude pada ponsel basis Android, Nokia City Lens pada ponsel basis Windows, serta Acrossair pada iOS iPhone.

Bukan hanya itu saja, augmented reality saat ini juga digunakan pada sejumlah video kreatif. Video yang cukup mengagumkan tersebut biasanya menggunakan konsep dengan tujuan menghubungkan produk atau program ke dalam bentuk kampanye. Berikut ini adalah beberapa contoh augmented reality dalam video kampanye yang kreatif.

1. Step Into National Geographic

Kampanye produk unik yang menggunakan teknologi augmented reality pertama adalah Step Into National Geographic. Kampanye ini dilakukan oleh National Geographic pada salah satu mall di London. Semua pengunjung yang berada di mall akan diajak dan dibawa untuk bermain maupun berinteraksi di dalamnya.

Di sana mereka benar-benar merasakan adanya kehadiran dari berbagai macam binatang liar lewat teknologi augmented reality seperti dinosaurus, maupun astronaut. Bukan hanya itu saja para pengunjung juga diajak untuk merasakan berada di dalam sebuah badai dengan petir besar. bagaimana menarik sekali bukan?

2. Lynx Fallen Angel

Contoh augmented reality pada kampanye yang kedua ini hadir tepat di tanggal 5 Maret 2011. Para pengunjung yang hadir di London Victoria Station ini bisa melihat beberapa hal menarik seperti kedatangan dari sosok bidadari yang mana jatuh dari atas langit.

Augmented reality ini cukup menarik perhatian para pengunjung utamanya untuk pengunjung laki-laki. Mereka dibuat tersenyum lebar dengan kedatangan dari para bidadari tersebut.


3. LEGO Augmented Reality

Apakah Anda tahu bagaimana pihak produsen memperkenalkan isi yang ada dalam produk namun tidak perlu membuka kotak tersebut? Ya mungkin Anda memang sering melihatnya dalam berbagai macam iklan.
Nah hal ini lah contoh augmented reality yang digunakan oleh produsen dari mainan LEGO. Mereka mengajak para konsumen untuk melihat apa yang ada di dalam kotak mainan dengan cara cukup interaktif. Teknologi AR ini menjadikan para pembeli bisa melihat gambar mainan lego yang sudah selesai dibentuk atau disusun.



4. Rayban Virtual Mirror 

Siapa sih yang tidak kenal salah produsen kacamata yang cukup terkenal ini. Ya, produsen kacamata Rayban ini mengandalkan teknologi augmented reality untuk memperkenalkan produk yang dimiliki.
Cara kerjanya dari contoh augmented reality in juga tergolong cukup unik, dimana mengenalkan wajah lewat webcam yang ada di komputer. Dan selanjutnya perusahaan ini akan memberikan jenis kacamata yang direkomendasikan. Sebuah cara kreatif dan unik bukan? Anda bisa mencoba jenis kacamata tanpa jauh-jauh datang langsung ke toko.


5. BMW Z4 in 3D

Bukan hanya perusahaan kacamata saja, contoh augmented reality juga dilakukan oleh produsen mobil ternama asal Eropa yaitu BMW. Pihak BMW memanfaatkan teknologi augmented reality agar para pengguna bisa mengambil mobil BMW seri 24 dalam genggaman tangan.
Caranya juga unik yaitu dengan meletakan mobil BMW pada desktop kemudian para pengguna seakan-akan bisa mengendalikan mobil melalui keyboard dan juga webcam. Mobil BMW seri 24 ini aka berputar pada sekitaran meja. Aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk menyimpan gambar dari mobil dan membagi ke sosial media seperti Facebook dan Twitter.


6. Nivea Augmented Reality

Perusahaan kosmetik dan skincare pun tidak mau kalah dalam memasarkan produknya dengan bantuan teknologi augmented reality. Misalkan saja perusahaan Nivea yang sengaja membuat kampanye augmented reality untuk mempromosikan mengenai cara merawat dan menjaga kulit agar bisa selalu tampak segar.
Konsep yang diusung juga cukup interaktif dan menarik, dimana promosi yang dilakukan NIVEA ini mampu menghadirkan penyanyi internasional seperti Rihanna dengan tampilan virtual. Sehingga, para pengguna pun menjadi lebih tertarik.

7. Ford Grand C-Max

Contoh augmented reality untuk kampanye ternyata juga dilakukan oleh perusahaan mobil yang berasal dari Amerika yaitu Ford. Konsep yang disajikan mampu mengajak para pengunjung yang saat itu ada di pusat perbelanjaan dapat melihat berbagai macam fitur yang diusung dalam mobilnya.
Kampanye satu ini memang sengaja dibuat perusahaan untuk mempromosikan mobil miliknya dengan seri Ford Grand C-Max. Hanya dengan menjulurkan tangan saja, para pengunjung sudah bisa berinteraksi dan juga melihat berbagai macam fitur yang ada di dalam mobil seri Ford Grand C-Max.


8. Avatar Augmented pada Mainan Mattel

Teknologi AG Toys ini adalah contoh tentang film yang memenangkan Oscar dengan sutradara bernama James Cameron. Ya konsep dalam Avatar ini memang diproses dengan serius. Bahkan untuk merchandise saja, pihak film tidak segan-segan untuk menggandengkan perusahaan mainan seperti Mattel.


Itulah tadi 8 jenis kampanye yang dilakukan oleh banyak perusahaan ternama di dunia sebagai contoh augmented reality. Penggunaan teknologi augmented reality ini pada dasarnya sengaja dimanfaatkan untuk memperkenalkan atau mempromosikan produk-produk yang dimiliki secara nyata tanpa harus menggunakan aslinya. Sangat menarik bukan?!
Jika anda ingin membuat aplikasi atau konten seperti itu silahkan saja hubungi Smarteye.id